
KUTIPAN – Ketua DPR RI Puan Maharani menyerukan penolakan tegas terhadap pemindahan paksa warga Palestina oleh Israel. Pernyataan ini ia sampaikan dalam forum parlemen pendukung Palestina yang digelar di Istanbul, Turki, Jumat (18/4/2025).
“Kita harus dengan tegas menolak segala bentuk pemindahan paksa warga Palestina. Gaza adalah rumah mereka,” tegas Puan dalam keterangan tertulis yang diterima Sabtu (19/4/2025).
Puan menyatakan, tak ada satu pun usulan relokasi yang sah secara moral maupun hukum. Ia juga menekankan pentingnya agar proses rekonstruksi Gaza dipimpin langsung oleh rakyat Palestina, tanpa intervensi eksternal. “Gaza perlu dibangun kembali tidak hanya dengan batu bata, tetapi juga dengan martabat, keadilan, dan harapan,” ujarnya.
Ia mendesak Dewan Keamanan PBB untuk mengirim pasukan penjaga perdamaian guna melindungi warga sipil dan menstabilkan situasi. Menurutnya, parlemen dunia harus berani bersuara demi keadilan dan memiliki peran strategis mendorong solusi damai.
Puan menegaskan pentingnya pengakuan internasional atas Palestina dalam kerangka solusi dua negara. “Pengakuan terhadap Palestina adalah langkah penting untuk menghentikan siklus kekerasan yang terus berlangsung,” tegasnya.
Ia menutup pernyataannya dengan menyebut bahwa perdamaian Palestina adalah kunci stabilitas kawasan dan dunia.