Pemerintah Desa Laden Kecamatan Kota Pamekasan, Madura, Jawa Timur bersama masyarakat gelar gotong royong bersihkan desa dan pasang sejumlah papan himbauan agar sadar akan pola hidup bersih dan sehat.
“Dengan melakukan bakti sosial kegiatan gotong royong bersama ini, diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat dalam menjaga kesehatan dan kebersihan lingkungan sekitar. Selain itu, sebagai upaya menjaga solidaritas dan silahturahmi antara pemerintah desa dengan masyarakat,” kata Kepala Desa Laden Alimuddin kepada media Kamis (25/05/2023)
Alimuddin melanjutkan, pemerintah desa ikut berperan aktif dalam gotong royong membersihkan ruang lingkup desa keterlibatan para RT, anggota BPD serta masyarakat setempat juga dilibatkan.
Baca Juga : Ribuan Nakes Gelar Aksi di Kantor DPRD Pamekasan
“TPS3R sudah disediakan oleh pemdes mari bersama-sama bergandengan tangan membersihkan desa, di semua titik tertentu didesa akan disediakan tempat penampungan sampah agar masyarakat sadar akan kebersihan lingkungan disekitar,” katanya.
Dia juga berharap baik kepada warga desa yang dipimpinnya agar lebih peduli terhadap lingkungan dan sadar akan kebersihan lingkungan disekitar.
“Semoga seluruh warga baik warga desa laden maupun masyarakat pamekasan untuk lebih sadar menjaga lingkungan karena yang terpenting adalah kesadaran masing-masing individu, supaya kita hidup dalam lingkungan yang bersih dan nyaman,” harapnya.
Baca Juga : Masyarakat Antusias Kunjungi Bazar Ramadhan BUMDes Rejeki Maju Desa Laden Pamekasan