Momen Idul Fitri yang dinanti-nanti oleh umat muslim bakal tiba, tentu momen spesial itu harus dirayakan dengan suka ria bersama keluarga kerabat dan tetangga, Idul Fitri atau lebaran sangat identik dengan mudik, tradisi itu selalu dilakukan oleh mayoritas masyarakat Indonesia menjelang lebaran.
Khusus untuk yang ingin menjalankan tradisi mudik menggunakan kendaraan roda empat harus mempersiapkan dengan detail agar meminimalisir sejumlah risiko seperti mobil mogok saat perjalanan mudik berlangsung. Agar terhindar dari hal tersebut, CH Auto Garage berikan beberapa tips mencegah kendaraan mogok di jalan saat mudik.
Owner CH Auto Garage, Hartono mengatakan, di momen lebaran Idul Fitri, yang memiliki mobil tentu dalam berkunjung ke rumah sanak famili menggunakan mobil, dikarenakan akan membawa keluarga untuk berkunjung kerumah keluarga lainnya yang jaraknya lumayan jauh dan selanjutnya kembali melanjutkan perjalanan kerumah keluarga yang lainnya.
“Biasanya kan kalau lebaran jarak tempuh perjalanan mobil akan lebih dari biasanya, karena berkunjung kerumah-rumah keluarga mulai dari yang dekat hingga terjauh, jadi kondisi mesin benar-benar harus prima, untuk itu sebaiknya mobil di service atau bawa ke bengkel untuk di cek apa saja yang perlu diganti atau di perbaiki,” kata Hartono kepada kutipandotco di bengkelnya yang terletak di Jalan Telkom, Kampung Damnah Setajam, Kecamatan Singkep, Kabupaten Lingga, Kepri, Senin (17/04/2023).
CH Auto Garage: Oli Untuk Mobil Yang Wajib Diperhatikan dan Diganti Berkala
Bagian-bagian yang wajib diperhatikan, kata Hartono yakni seperti bagian aki, dikarenakan aki memiliki peranan yang cukup krusial untuk memastikan kendaraan dapat berjalan atau tidak.
“Agar mobil bisa selalu dinyalakan aki menjadi bagian penting yang perlu diperhatikan. Biasanya kabel yang renggang atau terlepas dari terminal aki menyebabkan kendaraan bakal sulit dinyalakan,” kata pria yang akrab disapa Cingtek ini.
Selain aki, pada bagian skering juga wajib diperiksa, kondisi sekring yang tidak dalam kondisi prima bisa menyebabkan kendaraan mogok di tengah jalan. Oleh karena itu sangat disarankan para pemilik kendaraan harus melakukan pengecekan sekring sebelum melakukan perjalanan mudik atau mobil dipergunakan untuk bertamu kerumah keluarga dan sahabat yang jaraknya jauh apalagi perjalanan yang jarang dilintasi pengendara lainnya.
“Jika terlanjur mogok di tengah jalan, maka bisa melakukan pemeriksaan secara mandiri terlebih dahulu. Atau menghubungi bengkel langganan,” kata Cingtek.
Jika kondisi mogok itu di Kabupaten Lingga, pemilik mobil dapat menghubungi CH Auto Garage dengan nomor ponsel 0813 7206 7070.(Iki/Pan)