KUTIPAN – Sekretaris Jenderal DPC Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Lingga, Kusnadi, menyatakan dukungan penuh terhadap pasangan calon nomor urut 1, Muhammad Nizar dan Novrizal, pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Lingga 2024. Kusnadi mengajak masyarakat Lingga untuk bersama-sama memberikan dukungan guna mewujudkan visi “Lingga Bersinar” yang diusung pasangan ini.
Dalam kampanye di Posko Pemenangan Nizar-Novrizal di Dabo Singkep pada Sabtu malam (5/10/2024), Kusnadi menjelaskan bahwa alasan PKB mendukung pasangan ini bukanlah tanpa pertimbangan matang. Ia mengungkapkan bahwa kedekatan personal serta rekam jejak keduanya menjadi faktor penentu.
“Kenapa PKB ini mendukung Muhammad Nizar dan Novrizal, memang kebetulan kami dulu pernah satu perahu dengan Muhammad Nizar. Jadi kami kenal betul adinda kami ini. Muhammad Nizar ini, orang yang terkenal santun, dan sampai hari ini tidak berubah sejak pertama kali terjun ke dunia politik pada tahun 2008,” ujar Kusnadi.
Menurut Kusnadi, Muhammad Nizar memiliki pengalaman panjang di pemerintahan, mulai dari anggota DPRD, Ketua DPRD, Wakil Bupati, hingga kini menjabat sebagai Bupati. Karakter santun dan pendekatan yang mengedepankan musyawarah menjadi kelebihan Nizar yang tak dimiliki banyak tokoh lainnya di Kabupaten Lingga.
Di sisi lain, sosok Novrizal yang mendampingi Nizar juga dinilai ideal karena memiliki latar belakang sebagai birokrat berpengalaman. Kusnadi menilai kombinasi ini sangat tepat untuk membangun Lingga yang lebih maju dan terarah.
“Pak Novrizal ini selama menjadi Kepala Dinas PU, selalu berkoordinasi dengan masyarakat jika ingin merencanakan pembangunan. Contohnya seperti saat pembangunan Taman Kota Dabo, beliau mengumpulkan tokoh masyarakat untuk meminta saran dan pendapat,” jelas Kusnadi.
Ia menambahkan, “Saya adalah salah satu saksi bahwa setiap kegiatan pembangunan, mereka selalu mengutamakan konsultasi. Jadi, kalau Nizar ini adalah seorang politikus, didampingi birokrat berpengalaman, artinya pasangan Nizar-Novrizal ini sangat lengkap.”
PKB Lingga menilai bahwa kinerja Nizar-Novrizal selama periode singkat tiga setengah tahun memimpin Lingga sudah mampu membawa perubahan signifikan. Pembangunan yang sudah berjalan diharapkan dapat terus berkelanjutan dan berkesinambungan untuk menciptakan Lingga yang lebih baik.
“Waktu tiga setengah tahun itu sangat singkat, namun mereka bisa mengubah wajah Kabupaten Lingga secara nyata. Masyarakat dapat langsung merasakan perbedaannya. Jadi, bapak-bapak ibu-ibu jangan ragu untuk mendukung Muhammad Nizar dan Novrizal dengan mencoblos nomor satu pada 27 November nanti,” tutup Kusnadi.
Dengan dukungan penuh PKB Lingga, pasangan Nizar-Novrizal diharapkan dapat terus melanjutkan pembangunan di Kabupaten Lingga dengan program-program unggulan yang pro-rakyat dan berorientasi pada pembangunan berkelanjutan.(Amat)