KUTIPAN – Sebuah tragedi memilukan terjadi di Desa Talagasari, Kecamatan Sindangbarang, Cianjur, Jawa Barat. Tanah longsor yang menimpa sebuah rumah menyebabkan dua orang meninggal dunia, yakni Yusma (26 tahun) dan Aqila (1 tahun). Kedua korban ditemukan dalam kondisi tertimbun material longsor bersama reruntuhan rumah.
“Sementara itu, satu orang atas nama Hilman mengalami luka dan langsung dilarikan ke rumah sakit terdekat,” ungkap Kepala Pusat Data, Informasi, dan Komunikasi Kebencanaan BNPB, Abdul Muhari, dalam keterangannya, Rabu (4/12/2024).
Kejadian tersebut dipicu hujan deras dengan durasi cukup lama, yang menyebabkan tebing di belakang rumah longsor. Material longsor menghantam satu keluarga yang berada di dalam rumah, tak memberi waktu banyak untuk menyelamatkan diri.
Kesiapsiagaan Menghadapi Musim Hujan
BNPB mengingatkan masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan, terutama mereka yang tinggal di kawasan rawan longsor, seperti daerah perbukitan atau dekat tebing.
“Musim hujan ini menjadi tantangan, khususnya bagi masyarakat yang tinggal di wilayah rawan. Kami mengimbau agar selalu memantau kondisi cuaca, dan segera mengungsi jika hujan dengan intensitas tinggi terus terjadi,” ujar Abdul Muhari.
Sebagai langkah antisipasi, pemerintah daerah diimbau untuk terus meningkatkan kesiapsiagaan dan mitigasi bencana, termasuk menyediakan jalur evakuasi yang aman serta sosialisasi kepada masyarakat mengenai potensi bencana di wilayah masing-masing.