Setelah melalui proses seleksi terbuka yang dilakukan beberapa bulan lalu, akhirnya panitia seleksi yang diketuai Sekda Kota Tanjungpinang menetapkan Direktur PT. TMB BUMD Tanjungpinang dijabat oleh Windrasto Dwi Guntoro.
Dwi Guntoro resmi menjabat sebagai Direktur BUMD Tanjungpinag usai dilantik lantik oleh Walikota Tanjungpinang, Rahma yang berlangsung di Kantor Walikota Tanjungpinang, Senggarang pada Selasa (02/05/2023).
“Selamat kepada pak Guntoro yang sudah sah menjabat sebagai Direktur BUMD,” kata Rahma.
Baca Juga : BUMD Tanjungpinang Cari Direktur
Diketahui masa jabatan yang diemban Windrasto Dwi Guntoro sepanjang 2023 hingga 2028 mendatang berdasarkan Surat Keputusan Nomor 286 tertanggal 2 Mei 2023 yang ditandatangani oleh Wali Kota Tanjungpinang.
Kepada Direktur BUMD, Rahma berharap besar dapat membangun motivasi, inovasi dan perubahan yang baru untuk BUMD Tanjungpinang.
“Sudah sah dilantik. Jujur selama ini saya tak kenal dengan pak Guntoro ini, semoga bisa membesarkan BUMD,” ungkap Rahma.
Rahma juga meminta kepada Direktur BUMD yang baru ia lantik dan tidak dikenalinya itu untuk langsung bekerja dan memperbaiki Sumber Daya Manusia (SDM) yang ada di BUMD Tanjungpinang.(Kik)
Baca Juga : Seleksi Pengurus BUMD Tanjungpinang Diperpanjang