
KUTIPAN – Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pilkada Kabupaten Tasikmalaya yang digelar Sabtu, 19 April 2025 berlangsung tertib dan aman. Tiga pasangan calon bersaing ketat dalam PSU yang digelar atas keputusan Mahkamah Konstitusi setelah ditemukan pelanggaran dalam Pilkada Serentak 2024.
Hasil quick count internal menunjukkan pasangan nomor urut 02, Cecep Nurul Yakin dan Asep Sopari Al-Ayubi, unggul sementara dengan perolehan suara 53,91 persen. Sementara pasangan nomor urut 03, Ai Diantani dan Iip Miftahul Paoz meraih 29,18 persen, disusul pasangan nomor urut 01, Iwan Saputra dan Dede Muksit Aly dengan 16,91 persen.
“Berdasarkan hasil hitung cepat lembaga survei Indikator, pasangan 01, Iwan Saputra-Dede Muksit Aly memperoleh 16,91 persen. Alhamdulillah, paslon 02 Cecep-Asep menang 53,91 persen. Pasangan nomor urut 03, Ai Diantani dan Iip Miftahul Paoz meraih 29,18 persen,” kata Ketua DPD Gerindra Jawa Barat Amir Mahfud di Exhibition Primajasa Center Singaparna, Sabtu, 19 April 2025.
Ketua KPU Kabupaten Tasikmalaya, Ami Imron Tamami, meminta masyarakat untuk tidak tergesa menyimpulkan hasil PSU sebelum proses rekapitulasi resmi rampung.
“Kami masih berpatokan pada sirekap dan sudah mulai masuk hampir 100 persen. Dan kami akan pleno di Kecamatan tanggal 21 dan di Kabupaten tanggal 24 April. Maka hasilnya tunggu dari kami KPU,” ujar Ami saat dikonfirmasi pada Sabtu, 19 April 2025.
Meski hasil resmi belum diumumkan, Cecep Nurul Yakin menyampaikan terima kasih kepada masyarakat yang telah memilihnya. Ia juga berkomitmen untuk memimpin Tasikmalaya sesuai visi dan misi yang telah disosialisasikan selama masa kampanye.
“Saya dengan Kang Asep, serta seluruh partai pengusung, relawan dan simpatisan menyampaikan terima kasih kepada seluruh masyarakat Kabupaten Tasikmalaya, yang sudah mempercayakan kepada Cecep-Asep untuk memimpin Kabupaten Tasikmalaya lima tahun ke depan. Insya Allah, saya akan berupaya sebaik mungkin untuk memimpin dan melaksanakan apa yang sudah menjadi visi dan misi kami,” ucap Cecep.
Calon Wakil Bupati Asep Sopari Al-Ayubi menambahkan bahwa strategi sosialisasi Cecep-Asep dilakukan secara masif sejak kampanye Pilkada 2024 dan menjangkau 1.500 titik di seluruh wilayah Tasikmalaya.
“Alhamdulillah, selama masa kampanye, kami telah melakukan sosialisasi kepada masyarakat sebanyak 1.500 titik. Kuncinya silaturahmi dan masyarakat paham tentang visi dan misi Cecep-Asep,” ujar Asep.
PSU kali ini dinilai menjadi penentu arah kepemimpinan Kabupaten Tasikmalaya lima tahun ke depan. KPU berharap semua pihak bersabar dan menghormati proses demokrasi hingga pengumuman resmi.
Laporan: Chandra Editor: Dito