KUTIPAN – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Hanura Provinsi Kepulauan Riau menggelar Rapat Pimpinan Daerah (Rapimda) I, bertempat di Hotel Asialink, Kota Batam, pada Sabtu (20/7/2024).
Rapimda I tersebut dibuka secara langsung oleh Ketua Bidang Organisasi DPP Hanura, Siswadi Tarigan bersama Ketua DPD Hanura Kepri, Bakti Lubis dan Sekretaris Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Partai Hanura Kepri, Uba Ingan Sigalingging dengan simbolis pemukulan gong.
Rapimda I DPD Partai Hanura Provinsi Kepri ini dengan agenda konsolidasi Partai menuju Munas dan pemenangan Pemilukada serentak 2024 serta dukungan terhadap Oesman Sapta Odang sebagai Ketua Umum di Munas 2024.
Ketua DPD Hanura Kepri, Bakti Lubis menyampaikan, Rapimda I ini adalah implementasi dari hasil rapat 38 DPD dan pimpinan DPP.
“Kita akan melakukan percepatan Munas di tahun ini juga, yang seyogyanya akan dilakukan pada awal tahun 2025,” ucap Bakti Lubis.
Untuk itu, lanjut Bakti Lubis, tentu seluruh Indonesia melakukan Rapimda dalam hal ini secara resmi keputusan-keputusan dari Rapimda ini yang akan kita ajukan dan sampaikan ke DPP.
Dijelaskan Bakti Lubis, dalam Rapimda 1 ini agenda khusus hanya membahas percepatan Munas serta agenda-agenda internal lainnya.
“Dapat kita pastikan Munas berlangsung pada tahun ini juga. Untuk DPD Hanura Kepri kita mengajukan pelaksanaan Munas di Kota Batam dan pada prinsipnya seluruh DPD di Indonesia sudah setuju,” jelas Bakti Lubis.
Munas Hanura merupakan acara yang sangat besar, bahkan bisa jadi dihadiri oleh puluhan ribu orang dan tentunya banyak persiapan-persiapan yang harus dilakukan dari jauh hari.
“Pastinya, kita lihat saja finalnya nanti, apakah disetujui oleh Ketua Umum atau barangkali ada alternatif lain seperti tempat yang lebih layak,” ungkapnya.
Terkait Pilkada Batam 2024, lanjutnya, sejauh ini DPD Partai Hanura Kepri belum menjatuhkan dukungan terhadap paslon yang akan bersaing pada Pilkada Batam mendatang.
“Pastinya kita ajukan dulu dukungan kepada kedua paslon, untuk finalnya tentu ada di DPP dan sampai hari ini belum ada keputusan DPP. Pastinya, saya yakin dan percaya DPP telah memiliki keputusan. Dalam waktu dekat ini pasti sudah keluar arah rekomendasi dukungan tersebut,” tutup Bakti Lubis.
Sementara itu, Ketua Bidang Organisasi DPP Partai Hanura, Siswadi Tarigan menyampaikan, bahwa ada keinginan untuk Munas dipercepat, bisa jadi di bulan Agustus dan ada beberapa pilihan untuk pelaksanaannya.
“Ada dua pilihan tempat pelaksanaan Munas yakni Batam atau Bali. Tentu keputusan ada di Ketua Umum,” tegasnya.
Selain itu, lanjut Siswadi, soal perolehan suara yang mengalami penurunan semasa Pemilu kemarin, hal itu bukan rahasia umum bahwa di beberapa daerah masih ada terjadi dugaan kecurangan.
“Saya kira pada Pemilu yang akan datang tidak boleh terjadi adanya dugaan kecurangan tersebut. Oleh karena itu Partai Hanura akan memperkuat kembali saksi-saksi dan mempersiapkan diri untuk bisa memiliki kader militan. Tentu, kader-kader ini yang kita harapkan untuk menjadi saksi di masing-masing TPS,” jelas Siswadi.
Evaluasi terutama akan dilakukan pada bidang ketokohan. Pastinya, Partai Hanura akan terus mengawal terutama pada tingkat TPS supaya jangan ada lagi kecurangan pada tingkat dasar.
“Kita juga kawal atau didik masyarakat agar lebih paham memilih wakilnya yang berkualitas bukan berdasarkan materi,” ucapnya.
“Untuk Rapimda DPD Partai Hanura Provinsi Kepri bersifat internal dan membahas kemungkinan dipercepatnya Musyawarah Nasional Partai Hanura,” tambah Siswadi.
Dalam kegiatan Rapimda I tersebut, seluruh anggota DPC Hanura se Provinsi Kepri yang hadir pada saat itu juga menyatakan dukungan terhadap pencalonan H. Oesman Sapta Odang sebagai Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat Partai Hanura pada Munas 2024 yang akan datang.
“Kami DPC Partai Hanura se Provinsi Kepulauan Riau menyatakan mendukung dan mencalonkan kembali H. Oesman Sapta Odang sebagai Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat Partai Hanura pada Munas 2024 yang akan datang” katanya.(Yun)