KUTIPAN – Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Batam, Jefridin, M.Pd., memberikan pengarahan langsung kepada para Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di lingkungan Pemerintah Kota Batam Formasi Tahun 2024. Acara ini berlangsung di Hotel Golden View, Kota Batam, pada Senin (28/10/2024).
“Atas nama Pemerintah Kota Batam, saya ucapkan selamat mengikuti ujian kepada para peserta. Tidak usah terburu-buru, isi soal dengan tenang dan fokus agar bisa mendapatkan hasil maksimal sesuai harapan. Jangan lupa berdoa,” kata Jefridin, memotivasi para peserta.
Transparansi Seleksi CPNS 2024 di Batam Terjamin
Jefridin memastikan bahwa proses seleksi CPNS ini dilaksanakan secara transparan dan jujur. Sistem Computer Assisted Test (CAT) yang digunakan menjamin tidak ada celah bagi kecurangan, baik dari peserta maupun panitia.
“Seleksi ini sangat transparan. Kalau memang rejeki, pasti lulus. Jangan main-main dan jangan berbuat curang. Apalagi, jangan percaya pada calo,” tegasnya. Ia menekankan pentingnya integritas dan usaha sendiri dalam mengikuti ujian. Peserta juga dapat langsung melihat hasil ujian berupa poin setelah keluar dari ruang ujian.
Harapan Sekda: ASN Berintegritas dan Berkinerja Baik untuk Kota Batam
Dalam sambutannya, Jefridin menyampaikan bahwa Pemerintah Kota Batam sedang mencari Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) yang mampu menunjang kinerja pemerintah daerah. Ia berpesan kepada para peserta agar memiliki niat yang tulus dalam mengikuti seleksi.
“Kita mencari pegawai yang benar dan berkinerja baik untuk menunjang Pemerintah Kota Batam. Jadi, luruskan niat sebelum mengikuti ujian,” ujarnya.
Di akhir sambutan, Jefridin menyampaikan harapannya agar seleksi ini dapat menghasilkan ASN yang hebat, terbaik, dan berkualitas. Ia menambahkan, ASN yang berhasil lolos nantinya diharapkan dapat berkontribusi dalam membangun Kota Batam menjadi lebih baik.
“Saya berharap dengan adanya seleksi ini dapat menghasilkan Aparatur Sipil Negara yang hebat, terbaik, dan berkualitas untuk membangun Kota Batam yang lebih baik lagi,” pungkasnya.