Sebanyak 20 tim atau squad ikuti tournament Mobile Legends yang digelar oleh BUMDes Amanah, kesiapan seluruh tim yang mengikuti tournament itu ditandai dengan telah berlangsungnya technical meeting yang berlangsung di halaman BUMDes Amanah, Desa Tanjung Harapan, Kecamatan Singkep, Kabupaten Lingga, Kepri pada Kamis (15/06/2023) malam.
“Tadi kita sudah menggelar technical meeting dan pencabutan undi, jadi Insya Allah nanti malam pertandingan akan dimulai, untuk mencari juara grup pertandingan akan berlangsung online,” kata Ketua Panitia Pelaksana, Diar Anggara Putra, usai memimpin jalannya technical meeting.
Diunggkapkan Diar, rencananya tournament yang dilaksanakan berlangsung selama enam hari kedepan atau hingga tanggal 20 Juni 2023 mendatang, tournament yang digelar mendapat sambutan yang antusias oleh para pecinta game Mobile Legends, hal ini dibuktikan dengan telah ditutupnya pendaftaran masih terdapat sejumlah tim yang ingin mengikuti tournament tersebut.
“Antusias pecinta game Mobile Legends khususnya di Dabo Singkep sangat luar biasa, hingga pendaftaran ditutup masih ada tim yang ingin mendaftar. Untuk tournament seasion ini kita batasi sebanyak 20 tim, mengingat waktu dan keterbatasan panitia,” ungkap Diar.
Pada technical meeting, selain menjelaskan peraturan permainan dan jadwal pertandingan, pihak panitia juga menegaskan pada masing-masing tim yang mengikuti pertandingan agar menjunjung tinggi sportifitas, sebab game online saat ini tidak hanya sekedar permainan biasa akan tetapi telah berkembang dan diakui sebagai salah satu cabang olahraga.
Baca Juga : Buruan Daftar, Bumdes Amanah Gelar Tournament Mobile Legends 10 Pendaftar Tercepat Dapat Bendera Logo Squad
“Pada seluruh peserta kita minta untuk bermain dengan menjunjung tinggi sportifitas dan kerahkanlah strategi terbaik masing-masing tim, ketangkasan, kecepatan serta kekompakan tim,” kata Diar.
Ditambahkan Endeansyah selaku koordinator pelaksana menyebutkan, terdapat sebanyak 20 tim yang mengikuti tournament yang digelar, tim yang mendaftar terdapat sejumlah tim-tim lama yang telah sering mengikuti beberapa turnament yang di gelar di Kabupaten Lingga.
“Yang ikut berpartisipasi ada tim yang sudah lama dan ada juga nama-nama tim yang baru. Pertandingan nanti akan berlangsung seru, mengingat beberapa tim kuat juga ikut pada tournament ini,” kata pria yang akrab disapa Emong.
Adapun tim atau squad yang mengikuti tournament mobile legends BUMDes Amanah yakni :
DBS
PBB
Muddriver
Kill 4 Dead
Foxesport
MXC
Party Ceria
Pala Kau Ijau
DEPO
Bats Esport
Maddox
Al Fatih Lingga
Dogs Esport
Vanderline
Savior
The Put Jex 86
Simplesity
MBS
Anonymus
200 IQ
Baca Juga : Ratakan Tower Lawan, Savior Raih Juara 1 Mobile Legends Dabo Champion League