
KUTIPAN – Tim gabungan Polres Banyuasin sukses menggulung aktivitas peredaran narkoba di Desa Kenten Laut, Kecamatan Talang Kelapa. Penggerebekan ini merupakan bagian dari Operasi Pekat Musi 2025 yang digelar untuk menekan peredaran narkotika di wilayah hukum Polres Banyuasin.
Operasi besar ini dipimpin oleh Kabag Ops Polres Banyuasin, Kompol Syamsul Jahri, bersama Kasat Narkoba AKP Najamuddin, dan Kapolsek Talang Kelapa AKP Herli Setiawan. Mereka didukung oleh 73 personel gabungan yang bergerak cepat membongkar praktik penyalahgunaan narkoba di dua lokasi terpisah.
Kompol Syamsul Jahri menjelaskan,
“Di lokasi pertama, kami berhasil menangkap dua pelaku, IH dan DH. Sementara di lokasi kedua, dua pelaku lainnya, RI dan RO, turut diamankan.” Selain itu, petugas juga menyita sejumlah barang bukti penting seperti bong, sekop pipet plastik, pirek kaca, serta dua ponsel Android yang diduga digunakan untuk transaksi narkoba.
Keempat pelaku yang diamankan kini sudah berada di Polres Banyuasin untuk diproses lebih lanjut. “Kami masih mengembangkan kasus ini dan tengah memburu tiga pelaku lainnya yang sudah teridentifikasi,” tambah Kompol Syamsul.
Kasat Narkoba, AKP Najamuddin, menambahkan bahwa para tersangka ini merupakan target operasi dalam rangka Operasi Pekat Musi 2025. “Para pelaku akan dijerat dengan Pasal 127 ayat 1 huruf a Undang-Undang Narkotika. Kami juga terus mengembangkan penyelidikan untuk menangkap bandar yang memasok narkoba kepada mereka,” ungkap AKP Najamuddin.
Lebih lanjut, ia berharap operasi ini dapat memberikan efek jera kepada para pengedar dan pengguna narkoba.
“Kami juga ingin menciptakan lingkungan yang lebih aman dan bebas dari narkotika,” harapnya. Selain itu, pihaknya akan terus melakukan razia di daerah rawan narkoba dan mengajak masyarakat untuk berperan aktif melaporkan informasi yang dapat membantu pemberantasan peredaran narkoba.